MATERI AJAR KELAS 6
Hari / Tanggal : Kamis, 14 November 2019
Tema : 5 (Wirausaha)
Subtema : 2 (Usaha di Sekitarku)
Pembelajaran : 4 dan 5
Muatan PB : PKN, BHS Indonesia, IPS, SBDP
Muatan PPKn
Tanggung jawab Pemilik Wirausaha
Dalam menjalankan usahanya, seseorang pemilik harus bekerja keras dan memiliki semangat pantang menyerah. Selain itu, seorang pemilik juga bertanggung jawab terhadap kualitas barang yang ia hasilkan. Tidak hanya dari kualitas barangnya saja, tetapi kemasan juga perlu diperhatikan oleh pemilik wirausaha. Semakin baik kemasan, masyarakat semakin menyukai barang tersebut dan akhirnya timbul keinginan untuk membeli. Oleh karena itu, diperlukan sikap tanggung jawab yang baik dari pemilik wirausaha yang terlibat. Dengan demikiaan kegiatan wirausaha dapat berjalan dengan lancar.
Muatan Bahasa Indonesia
Menyampaikan Informasi dalam Riwayat Hidup Secara Lisan
Riwayat hidup dapat disampaikan secara lisan. Untuk memudahkan saat menyampaikan secara lisan, buat daftar riwayat hidup dalam bentuk narasi sederhana. Berikut adalah contoh riwayat hidup dalam bentuk narasi sederhana.
Riwayat Hidupku
Saya Beni Maulana. Saya lahir di Balikpapan pada tanggal 9 Juni 2006. Saya adalah anak keempat dari lima bersaudara. Alamat tempat tinggal saya ini adalah Komplek Perumahan Batu Ampar Lestari, Blok D5 nomor 8, Kelurahan Batu Ampar, Kecamatan Balikpapan Utara, Balikpapan. Saat ini, saya bersekolah di SD Melati Bangsa. Saya pernah juara 1 lomba Cerdas Cermat Sains, Juara 1 Lomba Pidato Bahasa Indonesia, dan Juara 2 Membaca Puisi sumpah Pemuda. Kegiatan saya saat ini, yaitu menjadi anggota Koperasi Sekolah, anggota UKS, serta les music dan Bahasa Inggris.
Pembelajaran 5
Muatan IPS
Komoditas Ekspor dan Impor di Indonesia (2)
Indonesia memiliki peran yang cukup tinggi dalam kegiatan ekspor dan impor di kawasan ASEAN. Indonesia memiliki sumber daya alam yang cukup melimpah. Kekayaan inilah yang dimanfaatkan oleh bangsa Indonesia daslam melakukan kegiatan ekonomi, baik dari setktor pertanian dan perkebunan, kehutanan, peternakan, perikanan, pertambangan, dan industri. Indonesia termasuk negara yang mengekspor barang ke negara lain. Indonesia juga banyak mengimpor barang dari negara lain. Ada beragam barang atau komoditas ekspor Indonesia. Berikut jenis-jenis barang dagangan atau komoditas yang di ekspor oleh Indonesia.
· Hasil industri, seperti semen, tekstil, dan kain batik.
· Hasil pertanian dan perkebunan, seperti kacang kedelai, cokelat, lada, jagung, kelapa sawit, karet, kopi, dan teh.
· Hasil hutan, seperti kayu potongan, rotan, dan damar.
· Hasil peternakan dan perikanan, seperti daging kemasan, udang, ikan laut, dan mutiara.
· Hasil pertambangan, seperti migas ( minyak bumi dan gas alam ) dan nonmigas ( batu bara, logam emas, perak, besi, timah, dan nikel).
Selain ekspor, barang atau komoditas yang diimpor oleh Indonesia cukup beragam. Berikut beberapa barang-barang yang diimpor Indonesia dari luar negeri.
· Barang olahan migas, seperti bensin, solar, kerosin, dan avtur.
· Barang konsumsi, seperti makan dan minuman yang diawetkan, daging, susu, dan buah-buahan.
· Barang industri, seperti mesin pembangkit tenaga listrik, alat telekomunikasi, alat transportasi, dan mesin industri.
· Bahan baku, seperti bahan baku industri pangan dan minuman, suku cadang mesin.
· Jasa biasanya dari negara-negara maju, seperti tenaga ahli.
Muatan SBdP
Kriteria Poster Kegiatan yang Baik
Ada beberapa macam poster seperti berikut ini.
· Poster niaga, yaitu poster yang bertujuan untuk mempromosikan produk-produk. Poster ini banyak ditemukan di tempat umum.
· Poster kegiatan, yaitu poster pemberitahuan suatu kegiatan kepada para pembaca untuk mendatangi kegiatan tersebut.
· Poster layanan masyarakat, yaitu poster yang berisi imbauan kepada masyarakat untuk melakukan suatu hal yang bermanfaat baik. Misalnya, poster tentang kesehatan masyarakat.
Kriteria poster yang baik adalah sebagai berikut.
· Bahasa yang digunakan mudah dipahami dan diingat oleh pembaca.
· Tulisan harus jelas agar mudah terbaca.
· Peletakan judul poster harus tepat agar mudah terbaca.
· Penulisan waktu dan tanggal kegiatan berlangsung harus jelas.
· Pemilihan warna tulisan dengan warna dasar poster harus tepat. Jangan sampai warna bertabrakan dengan tulisan sehingga tulisan sulit dibaca.
· Gunakan warna tulisan yang mencolok agar lebih terlihat.
· Gambar untuk melengkapi poster terlihat jelas.
· Ukuran poster disesuaikan dengan tempat pemasangan poster yang ada di tempat umum.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar